Pengaruh Kualitas Pelayanan dan Kebijakan Pemerintah Terhadap Keputusan Muzakki Berzakat di Baznas Kota Dumai
DOI:
https://doi.org/10.57113/his.v2i2.54Keywords:
Kualitas Pelayanan, Kebijakan Pemerintah, Keputusan MuzakkiAbstract
Agama islam menagjarkan kepada umatnya yang melakukan kegiatan usaha untuk selalu memberikan kualitas pelayanan terbaik kepada pelanggan adalah salah satu kegiatan yang sangat mulia di mata allah SWT. Kebijakan pemerintah tentang pengelolaan zakat yang terdapat dalam Undang-undang No 23 Tahun 2011 merupakan bentuk bantuan dan pelayanan negara terhadap umat islam yang membutuhkan peraturan perundang-undangan demi kelancaran dan ketertiban pelaksanaan ajaran agamanya berupa pengelolaan zakat. Kualitas pelayanan dan kebijakan pemerintah tersebut berpengaruh terhadap keputusan muzakki berzakat di BAZNAS Kota Dumai. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui Pengaruh Kualitas Pelayanan dan Kebijakan Pemetintah terhadap Keputusan Muzakki Berzakat di BAZNAS Kota Dumai. Penelitian ini menggunakan pendekatan metode kuantitatif, data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer yang diperoleh melalui penyebaran kuesioner kepada 70 responden. Analisis data menggunakan Analisis Regresi Linear Berganda dengan bantuan Software SPSS 16.00 Windows. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kualitas pelayanan dan kebijakan pemerintah secara bersama-sama memberikan pengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan muzakki berzakat di BAZNAS Kota Dumai dengan kontribusi sebesar 29,6% secara parsial kualitas pelayanan memberikan kontribusi positif dan signifikan terhadap keputusan muzakki berzakat di BAZNAS Kota Dumai.