PENGARUH KETELADANAN GURU DAN KEPRIBADIAN SISWA TERHADAP KEDISIPLINAN SISWA DI SMA BUDI DHARMA DUMAI

Authors

  • Fauziah Nur Institut Agama Islam Tafaqquh Fiddin Dumai

DOI:

https://doi.org/10.57113/jtf.v1i1.181

Keywords:

Keteladanan Guru, Kepribadian Siswa, Kedisiplinan Siswa.

Abstract

Seorang guru harus bisa memberikan teladan atau contoh yang baik kepada siswa, baik secara ucapan maupun perbuatan. Keteladanan dari guru tersebut akan mempengaruhi seorang siswa dalam berprilaku disiplin dan akan mendorong anak untuk menyakini dan menerima apa yang diajarkan oleh gurunya. Seseorang memiliki keinginan yang kuat untuk bertindak melakukan suatu aktivitas ataupun perbuatan apabila orang tersebut memiliki kepribadian yang baik. oleh karena itu dalam mendisiplinkan siswa harus diawali dari pendekatan secara emosional yang baik sehingga siswa memperbaiki tingkah lakunya atas dasar kepribadian  yang tumbuh dari dalam dirinya. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif, uji coba instrument penelitian bertempat di SMA Budi Dharma. Populasi pada penelitian ini adalah siswa kelas X dan XI di SMA Budi Dharma yang berjumlah 104 orang. Pengumpulan data dilakukan dengan melalui angket. Berdasarkan analisis regresi R = 0,720 dengan koefisien determinasi atau R Square = 0,519 dengan demikian dapat dikatakan bahwa pengaruh keteladanan guru dan kepribadian siswa terhadap kedisiplinan siswa pada penelitian ini sebesar 50,9% dan 49,1% berpengaruh  dengan faktor lainnya. Selain keteladanan guru dan kepribadian siswa diperoleh regresi Y = 20,441 + 0,148 (X1) + 0,271 (X2) = 20,86. Maka benerlah teori yang menyatakan semakin baik keteladanan guru maka semakin baiklah kedisiplinan siswa dan semakin bagus kepribadian siswa, maka kedisiplinan siswa juga berpengaruh.

Downloads

Published

2022-08-05

Issue

Section

Articles